LasserNewsToday, Simalungun (Sumut) |
Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Perawat Nasional Indonesia (DPD PPNI) Kabupaten Simalungun menyalurkan bantuan berupa sembako dan vitamin kepada perawat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Perdagangan melalui kegiatan PPNI peduli Covid-19.
Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua DPD PPNI Kabupaten Simalungun, Syahrul Nasution kepada perawat yang bertugas di RSUD Perdagangan dan diterima langsung oleh Kepala RSUD Perdagangan, Dr. Yeni, Senin (18/05/2020) sekitar pukul 09.00 WIB.
“Bantuan sembako dan minuman berenergi dan vitamin tersebut sebagai bentuk kepedulian kami (PPNI) kepada tenaga medis khususnya perawat dalam rangka pencegahan dan penanganan virus corona (Covid-19).” Ujar Syahrul Nasution.
Selanjutnya dikatakan, “Adapun sasaran kegiatan PPNI peduli tersebut seluruh anggota PPNI, serta masyarakat umum. Bantuan yang kita berikan berupa sembako, serta minuman dan vitamin dan selanjutnya PPNI memberikan sembako bagi warga kurang mampu di daerah Nagori Marihat Bandar.” Ucap Syarul Nasution.
Selain akan membagikan sembako, pihaknya juga memberikan edukasi kepada masyarakat agar menggunakan masker untuk mencegah infeksi virus corona (Covid-19).
“Ayo kita pakai masker setiap keluar rumah, untuk antisipasi penyebaran Covid-19.” Ajaknya.
Berliana, selaku Sekretaris PPNI Simalungun mengatakan, “Selain memakai masker, masyarakat juga diharapkan jangan keluar rumah tanpa keperluan mendesak, apabila harus pergi keluar rumah jangan lupa menggunakan masker kemanapun pergi dan hindari kerumunan orang.”
Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala RSUD Perdagangan, Dr. Yeni, Camat Bandar, Amon Carles Sitorus, serta pengurus PPNI Simalungun Berliana, S.Kep, Sekretaris PPNI Martliana, selaku Bendahara, Ketua DPK PPNI Serbalawan Juniarman, Perawat Puskesmas Bandar serta Puskesmas Bahjambi.
(Roz/ed. MN-Red)
Discussion about this post