LasserNewsToday, Medan (Sumut) |
Wali Kota Medan, Bobby Nasution mengapresiasi RQV Indonesia yang telah menjalankan program Rumah Qur’an di Kota Medan.
Apreasiasi ini disampaikannya saat menerima kunjungan silaturahmi Direktur Program RQV Indonesia, Fania Vivi dan Kepala Cabang RQV Indonesia Medan, Irfan, Jumat (09/07/2021) petang di Ruang Khusus Kantor Wali Kota Medan.
Bobby Nasution didampingi Kabag Kesra Setdako Medan, Khoiruddin Rangkuti dan Kadis Pendidikan, Adlan, menyampaikan bahwa Pemko Medan membuka diri untuk berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menjalankan program-program yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat.
Saat ini, lanjutnya, Pemko Medan tengah menjalankan program Masjid Mandiri. Program ini mendorong masyarakat untuk menyejahterakan masjid, begitu juga sebaliknnya, masjid menyejahterakan masyarakat. Ada 16 kriteria yang harus dipenuhi untuk menjadi masjid mandiri, di antaranya mempunyai alas hak tanah dan bangunan serta unit usaha.
Dia mengungkapkan, Pemko Medan dapat membantu masjid untuk mewujudkan sebagian kriteria itu. Tentunya diperlukan peran dari pihak lain untuk membantu masjid memenuhi seluruh kriteria tersebut.
Sebelumnya, Direktur Program RQV, Fania Vivi menerangkan bahww RQV Indonesia merupakan lembaga yang bergerak di bidang pendidikan, sosial, dan kemanusiaan. Sejak 2014, RQV Indonesia bergerak di bidang pendidikan dan memberantas buta huruf Al-Qur’an.
Fania menerangkan kalau program Rumah Qur’an RQV telah berjalan di 14 Provinsi, termasuk Sumatera Utara. Di Medan, lanjutnya, RQV juga mempunyai 50 Rumah Qur’an
“RQV bercita-cita ingin membangun 1 juta Rumah Qur’an dan 8 juta penghafal Qur’an.” Ungkapnya seraya menyebutkan bahwa dalam menjalankan program Rumah Qur’an ini, RQV sama sekali tidak mengutip bayaran. L
“Kita berharap Pemko Medan memberi perhatian berupa insentif kepada guru-guru mengaji, termasuk yang berada di naungan RQV.” Lanjutnya.
Pertemuan ini berlangsung akrab. Tampak Bobby Nasution mencatat beberapa poin penting dari pembicaraan tersebut. Di akhir pertemuan, saling beri cinderamata antara Wali Kota Medan dengan pihak RQV Indonesia.
(Nurlince Hutabarat/ed. MN-Red)
Discussion about this post