ANAKSIANTAR.NET
Mantan CEO perusahaan software raksasa Microsoft, Bill Gates untuk ke sekian kalinya kembali dinobatkan sebagai orang yang paling kaya seantero jagat. Kekayaan bekas orang nomor satu di Microsoft ini tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar USD 87,4 miliar. sebagaimana yang dilansir dari Business Insider pada Kamis, (28/01).
Dari keterangan yang diberikan oleh Wealth-X, total kekayaan bersih Bill Gates yang saat ini berusia 60 tahun itu semakin bertambah dari tahun-tahun sebelumnya. Total kekayaan bersihnya yakni sebesar USD 87,4 miliar atau USD 20 miliar lebih banyak dari total harta kekayaan milik Amancio Ortega yang menempati posisi orang terkaya nomor dua di dunia. Amancio adalah pebisnis yang menggandrungi fashion yang berasal dari negara Spanyol.
Suami dari Melinda Gates itu memang selalu konsisten untuk menduduki urutan orang-orang terkaya sedunia sejak Microsoft, perusahaan yang didirikannya mulai dikenal pada tahun 1986 silam. Disamping itu, Bill Gates memang dikenal sebagai sosok orang terkaya dan paling dermawan di dunia. Bill Gates dikabarkan berulang kali membantu memberikan dukungan dana kepada yayasan-yayasan yang ada di dunia atas nama kemanusiaan.
Selain itu, sejak Bill Gates menyatakan untuk mengundurkan diri dari jabatannya sebagai CEO Microsoft pada sekitar tahun 2000, Bill Gates ditemani oleh istrinya mendirikan dan menjalankan sebuah organisasi kemanusiaan paling kuat yang pernah ada di dunia. Hingga kini, yayasan Bill & Melinda Gates Foundation sedang melakukan pengendalian dana donasi kemanusiaan yang bernilai total lebih dari USD 40 miliar.
Kinerja yayasan yang didirikan oleh Bill Gates & Melinda Gates ini kini dikabarkan telah merambah ke berbagai proyek kesehatan global, bantuan kemiskinan, pertanian, bahkan hingga ke pendidikan yang ada di seluruh dunia. Jumlah sumbangan tertinggi yang pernah mereka dapatkan untuk yayasan Bill & Melinda Gates Foundation yakni sebesar USD 50 juta, waktu itu mereka sedang aktif memerangi dan memberikan penyuluhan tentang penyebaran virus Ebola yang mematikan di negara bagian Afrika Barat.